Apakah roh itu benar benar ada? Jika tidak, bagaimana manusia bisa hidup?

Konsep roh merupakan sesuatu yang sangat akrab di telinga kita, apalagi konsep ini lekat dengan konsep penciptaan dan kehidupan setelah kematian. Pertanyaannya adalah, bila penciptaan dan kehidupan setelah kematian itu tidak ada (atau setidaknya belum terbukti keberadaannya), apakah roh juga tidak ada? Jika tidak, bagaimana manusia bisa hidup?

Singkatnya, konsep roh itu sendiri dibuat oleh orang-orang untuk menjelaskan konsep kesadaran sebelum ilmu kedokteran semaju sekarang. Pada saat itu, masih belum ada penjelasan tentang bagaimana manusia bisa hidup (atau mati), sehingga dibuatlah konsep roh, manusia hidup karena ada roh yang ada dalam tubuhnya dan meninggal saat roh tersebut keluar dari tubuh. Ilmu kedokteran sejauh ini belum menemukan adanya tanda-tanda keberadaan roh / jiwa dalam tubuh manusia.

Salah satu peran roh yang paling fatal, yaitu pembentuk kepribadian, pada kenyataannya sangat dipengaruhi oleh otak (selain karena gen dan lingkungan). Contoh yang paling mudah adalah melihat pasien yang mengalami brain damage (entah karena kecelakaan atau disorder). Ketika bagian tertentu otaknya mengalami kerusakan/perubahan, ada kemungkinan kepribadian orang tersebut juga berubah.

Jadi, bagaimana manusia hidup tanpa roh? Simpelnya, tubuh kita dapat bekerja berkat kerja sama antara sistem dalam tubuh manusia, seperti yang telah ditulis di atas. Otak, sistem saraf, organ dan jaringan kita bekerja sama setiap harinya agar kita dapat melakukan aktivitas sehari-hari. Melihat fakta-fakta ini, bisa dipastikan bahwa roh itu tidak benar-benar ada dan pada dasarnya tubuh manusia tidak memerlukan keberadaan roh untuk berfungsi.

-AP-

154 komentar di “Apakah roh itu benar benar ada? Jika tidak, bagaimana manusia bisa hidup?

  1. Rukun iman itu ada 6, tapi bila rukun pertama gugur maka 5 rukun lainnya ikut gugur. Sungguh aneh bila ada yg yakin Tuhan itu tidak ada, padahal pada matematika ada lho teori tentang ketidakpastian, teori tentang peluang, teori tentang “tidak terbatas”, teori tentang “tidak terhingga”. Saya akan ambil contoh teori dalam matematika… Adakah yg tahu hasil yg PASTI dari operasi 0/0 (nol dibagi 0) ? Apakah sama hasil 0/0 dgn 1/0 atau dgn 2/0 ? Adakah yg MAMPU menjelaskan dgn PASTI dgn ILMU PASTI ? Seandainya Tuhan itu tidak ada dapatkah Anda meMASTIkan teori ketiadaan Tuhan ini? KePASTIan itu butuh bukti, dapatkah Anda memBUKTIkannya?

  2. Lah jadi nanya lagi deh, kalo smua tubuh kita yg atur harusnya kita semua bisa hidup selamanya dong….

    Tanpa harus ubanan

    Tanpa kerutan

    Tanpa pikun

    Jalan tegap terus

    Ga kan ada yg kena kanker

    Ga da yg mati karna stroke

    Trus bsa atur urutan hidup kayak film, gw lupa judulnya yg lahir kakek2 mati pas bayi.

    Eh apa lahir langsung gede ya

    Knapa kita ga bsa nentuin smua ituuu, scara smua sistem tubuh jalan karna pikiran n otak kita kan??

    Lah yg ngatur otak ma pemikiran apa?

    Yah kalo jawabnya sistem tubuh, balik lg ke pertanyaan di atas

    Please jawab yaaa :((
    I

    • kalau atheis bisa menghidupkan bapak ibunya..saya akan merubah jadi atheis….atheis itu aliran jaman kebodohan yang di ketuai syetan bangkotan broo

      • mona apa yang membuat kamu berpikir kalau otak, jantung dan sistem dalam tubuh yang bekerja sendiri diluar kesadaran manusia, bisa membuatmu menjadi manusia super dan hidup selamanya? Sepertinya kamu terlalu banyak mencerna pseudoscience.

    • pastilah semua tubuh kita atur karena yang buat kita terkena apa apa kan pasti kita sendiri yang lakukan bukan tuhan kalau tidak pikun itu sudah pasti tidak mungkin karena otak kan juga bisa tua jadi bisa pikun kapan kapan aja

  3. Terserah ente atheis, roh itu ada pd makhluk hidup,khususnya pd manusia. Keberadaan roh pd makhluk hidup sama saja dgn keberadaan medan magnet,gelombang listrik diudara dsb. Kesemuanya tdk bisa dilihat mata telanjang.

    • Bedanya medan magnet, listrik, udara, dapat diindera dengan tools saintifik, sehingga dapat dipelajari secara ilmiah. Itu bedanya dengan roh, yang keberadaannya diragukan. Oleh karena itu ada ilmu electromagnetics, aerodynamics, tapi tidak ada ilmu yang mempelajari roh secara ilmiah. Keberadaan roh sama saja dengan keberadaan zeus ataupun genderuwo, sangat meragukan dan sangat mungkin untuk tidak ada.

      • Maaf bung tendean sebelumnya, aku mau nanya kenapa bung gak menciptakan sendiri ilmu yang mempelajari roh secara ilmiah? Sehingga bung tidak ada keraguan dalam memberi kesimpulan. Bung mengatakan kalau Roh itu “sangat mungkin untuk tidak ada”, biarpun sedikit berarti masih ada kemungkinan kalau Roh itu ada. Ya gak bung?
        Itu sebabnya aku suka atheis kayak bung, karena atheis itu gak percaya Tuhan. Syahadat saya juga diawali dengan pertanyataan Tidak ada Tuhan lho bung kalau mau tahu…
        Mau ikut saya gak kira-kira bung?
        Logikanya begini bung, tiada itu karena ada. silahkan bung telaah sendiri maksudnya.
        Sebelumnya saya ucapkan terimakasih, dan mari kita berharap apapun yang kita yakini merupakan suatu kebenaran yang hakiki. Sehingga tidak ada yang akan kita sesali suatu saat nanti.

  4. Beruntunglah ada atheis,karena jika semua pemikiran akan terbatas… Stak di satu tempat, karena agamamu yg membuatmu memiliki batasan berpikir.. Itu knp negara atheis lebih maju… Dan indonesia dgn besarnya jumlah theis akan menjadi budak dengan iman dan akhlaknya.. Semoga iman dan akhlakmu berguna di kala kamu mati nanti bro! Salam

  5. Anda benar,, anda hidup tampa roh… roh hanya ada pada orang yang percaya pada agama yang dianutnya,, percaya kepada tuhan yang telah menciptakannya,, tidak salah lagi betul yang anda katakan didalam tubuh anda tidak ada roh,, anda hidup berdasarkan pikiran, perasaan, nafsu dan sedikit bantuan bisikan dari setan…

    • bagaimana awalnya ada setan?
      muncul sendiri? kalau muncul sendiri bgmn ceritanya?
      kalau diciptakan bagaimana penciptaannya?
      satu lagi… Dalam rangka apa dia membisiki manusia?

  6. Hal yang belum bisa anda lihat belum tentu tidak ada kan?
    Sama hal nya dengan planet-planet yang ada di galaksi – galaksi lain nya yang belum pernah anda lihat, belum tentu tidak ada kan? Sama hal nya dengan roh atau tuhan, anda belum bisa lihat bukan berarti tidak ada.

    • Planet yang ada di galaksi lain sulit untuk kita lihat dengan mata telanjang, tetapi dapat kita ketahui keberadaannya dengan sains. Bahkan kita bisa tau apa komposisi planet tersebut. Simpelnya, keberadaan planet dan galaksi tersebut dapat diketahui dari sains. Ini beda dengan roh, yang keberadaannya sama sekali tidak pernah dibuktikan oleh sains, sehingga ada alasan kuat bagi kita untuk menjadi skeptis : apakah benar roh itu ada atau cuma di imajinasi manusia saja?

      • “Ini beda dengan roh, yang keberadaannya sama sekali tidak pernah dibuktikan oleh sains”
        Kata “Tidak pernah” disini apakah ada alasan? karena tidak mau mencari tau, atau susah untuk diteliti?
        saya rasa saat klaim besar yang menyatakan Ruh itu tidak ada, harus didasari dengan pembuktian juga.
        disini roh TIDAK PERNAH dibuktikan, tidak bisa menjadi sebuah pegangan, melihat dari kutipan anda diatas dimana tidak pernah ada bukti.

      • ruh itu masih belum di ketahui… sebagaimana ujung alam semesta yang belum di kethui… ilmu kita masih belum cukup.. karena itulah manusia harus terus belajar.. jangan capat ambil kesimpulan jika tidak tahu.

  7. apakah kita semua berdebat karena tak ada jawaban yang memuaskan bagi kedua pihak? yang atheis tak mendapat jawaban yang memuaskan dari orang agamis, dan sebaliknya. karena kita berbeda sudut pandang. jadi untuk apa berlama-lama berdebat? mungkin keduanya menggunakan logika, namun logika dari sudut pandang masing”.

  8. Bagi yg beragama, makanya kalau tidak ingin sains itu lebih dari ajaran Tuhan, maka tinggikanlah Tuhan dengan segala pemikiran dan perbuatanmu, jangan malah menjadi orang yg munafik yg selalu membenarkan tindakkannya. jadilah manusia baik dan religius, kasihilah Tuhanmu dan sesamamu manusia. bukankah Dia sudah pernah datang menawarkan jalan kebenaran padamu?
    apalagi yang kau risaukan?

  9. Dengan pernyataan ateis yang lalu direspon negatip, kebanyakan adalah dari kalangan agama Islam. Mungkin ada 2 hal penyebabnya, terlalu sempit penalaran mereka tentang sains dengan selalu menggunakan kacamata kuda, dan atau paham Islam tersudut oleh perkembangan sains dan teknologi masa kini. Adakah yang bisa membedahnya?

    • ini kan tulisannya bahasa indonesia, dan dari komunitas atheis indonesia.

      lah kalau komunitas atheis amerika yang counter ya jelas umat kristen di sana lah.

  10. Weh weh…. hampir 1 thn gak ada jawaban ngomongin kehidupan, percuma kan???, fakta Atheis dan theis tetap sama bisa hidup=Bernafas dan makan, sama2 bisa mati, setelah kematian sama2 gak tahu, tapi yg kelompok theis merasa tahu tanpa bukti yg konkrit, ada neraka dan sorga?, kelompok theis banyak yg mengklaim merekalah yg masuk sorga dan atheis masuk neraka karena tidak kenal Tuhan/Allah yang dipercayai penunggu sorga, kehidupan sama seperti tumbuhan dan hewan bisa tumbuh berkembang dan akhirnya kita makan buat nyambung hidup kita, malah sekarang saya dengar ada batu bacan?, yg masih bisa berubah warnanya alias masih bisa tumbuh/bereaksi, entah apa itu proses kimiawi? (dengan oksigen atau garam/keringat), jadi kita bisa hidup dan mati karena proses kimia, selama ada reaksi kimia =akan hidup dan tidak ada proses akan mati, proses kimia di tubuh kita tak seimbang(metabolisme) akan sakit, kalau extreem akan mati, nah kita aja yg dikasih akal belum bisa jawab asal usul manusia, kehidupan manusia itu masih misteri (soul) belum bisa terjawab, kan menurut sain (teori Darwin dll) dan agama adalah lain===> gak klop, kata2 “ROH” cuma ada di Agama sedangkan di sain tidak ada. tapi di ilmu methafisika-paranormal (sain) ada, seorang paranormal dan seorang normal biasa dibedakan secara sain adalah di kelenjar peneal di daerah otak, paranormal besar dan orang biasa kecil, nah kimia tubuh juga tuh, mereka bisa dilatih dan bisa bawaan lahir, asal bisa besar anda punya indra ke6 (mata ke3 yg bisa menerawang, bisa melihat kejadian kedepan dan kebelakang), itu lah susah dijawab, para scientist masih mencari2 dengan reseach2nya, para theis mencari pendukung/penganut agar dipercayai, mari sama2 mencari sobat2, hehehe….hahaha.

  11. saya sebagai manusia yg hidup cuma satu kali tidak mau gagal, kalau tidak beragama saya pun takut dihukum sang pencipta, jadi saya juga beragama, saya jalani ten commandment, saya juga belajar science, belajar dikit tentang ke paranormal an, karena gaib dan halus itu ada dan fakta, begini mertua saya orang kaya raya dari Dubai, dia punya kawan bisnis di Riau, dia hendak membunuh pakai tenung, tentu agar uang yg di share kan jatuh ke si jahat, ketahuan nya begini tiba2 ortu dan anak(isteri saya) jadi bermusuhan tanpa sebab, hingga saya sarankan ke psiater, hasilnya nihil,ke2nya waras2 aja, pernah ATM dirampas, kunci kontak dirampas, pernah isteri saya hendak dicekik mertua kandung sambil matanya hanya terlihat putihnya saja, beruntung terselamatkan, saya memutuskan ke dukun/paranormal saja, dialah yg menceritakan hendak merusak dan membunuh sekeluarga saya dgn cara di santet oleh rekan bisnisnya dari Riau, tanpa saya bercerita dia semua tahu kejadian2nya, keluarga saya diceritakan=bener, latar belakang saya juga-bener, akhirnya dia n sekeluarga kita ke Riau jumpa si bos dan si dukun jahatnya,bersama polisi juga, akhirnya mau mengaku dan berdamai dan putus hubungan kerja,modal dipulangkan semua, sudah nih kita jadi baikan, gak berapa lama, begitu lagi, saya jadi bingung, akhirnya saya sendiri terdorong untuk belajar ilmu paranormal, karena si dukun/paranormal itu pernah mengatakan saya punya kemampuan untuk itu sejak lahir, cuma tidak tahu dan tidak digunakan (memang sudah saya rasakan sewaktu kuliah jarang belajar, tapi lulus encer, apalagi multiple choice, tebak kancing aja, hehehe), saya belajar online dan beli CD nya 600$US, di http://www.silvamindcontrol.com, hasilnya menakjubkan+menakutkan, bisa ber komunikasi dan tampak roh2 n jin2 (entah kita sebut apa enaknya mereka), ternyata ada yg baik ada yg jahat, neraka dia sebuat ada dan panas sekali, ada yg baik saya bertanya :”kita yg msh hidup di dunia ini sebaiknya bagaimana?”, kata dia belajarlah ilmu tinggi2 kalau bisa sampai sakti, entah ilmu apa maksudnya?, dia sudah pergi gak pernah komunikasi lagi, kesaktian yg hitam akan ke neraka gerah dan panas, eh ini ngomongin saya menjadi agak sakti….selanjutannya… saya agak berhasil menormalkan situasi dengan mengobati mertua, dengan membuang pengaruh setan di otaknya,hasil terawangan saya rupanya si dukun yg dulunya bantu kita tadi menjadi bekerja sama dengan dukun Riau yg jahat itu untuk tetap membunuh sekeluarga saya dengan janji hasil dibagi dua, nah loh musuh saya 2 dukun, saya agak takut melawannya, mertua ingat punya kenalan paranormal di Mekkah,dia sakti sekali dan sudah tinggi sekali ilmunya, kita minta bantuannya, dan berhasil menangkap dan membujuk dukun Riau agar menghentikan kegiatannya, tapi si dukun Jawa tetap rakus, akhirnya kita copot ilmunya dan dihabisin dalam waktu 3 hari. belum tamat nih, ternyata orang sakti jahat juga gentayangan jadi roh jahat juga, tapi sampai disini dulu ya. nanti disambung lagi. GBU all..

  12. Jawabannya ROH kehidupan itu ada, saya sangat yakin, termasuk roh hewani dan tumbuhan, pernah dengar penebang pohon beringin akan jatuh sakit dan akan mati, bisa tidak jadi mati kalau minta maaf, nah loh…

  13. menurutku manusia itu di ciptakan sama mahluk yang peradabanya sudah tinggi,peradaban yang jauh dr peradaban manusia saat ini.yang ku mw saat ini cuma pengen merasakan kmatian,karna kematian itu unik setiap orang cuma bisa ngerasai rasa kematian di dirinya sendiri (bukan kematian bunuh diri) tapi kematian karna sudah menyelesaikan hidup di dunia ini,dan kemapuan fisik yang sudah sampai batasnya.

    • any berkata:
      5 Oktober 2015 pukul 12:29 am
      “menurutku manusia itu di ciptakan sama mahluk yang peradabanya sudah tinggi,peradaban yang jauh dr peradaban manusia saat ini”
      bila X adalah mahluk yang peradabanya sudah tinggi,peradaban yang jauh dr peradaban manusia saat ini, maka kalimatnya menjadi
      “menurutku manusia itu di ciptakan sama X”

      kata makhluk = yang diciptakan.
      Jadi siapakah yang menciptakan X ?

  14. Jawabannya akan ada nanti setelah kita mati. Bila memang ada alam dunia lagi setelah kita mati, seperti surga dan neraka, kita jumpa lagi dan diskusi lagi bersama, bukan didunia maya seperti ini, kita bisa buktikan bersama siapa yang benar. Bila memang tidak ada alam dunia setelah kita mati, kalian (para atheis), bebanggalah dalam kegelapan, karena kalian benar akan semua teori kalian bahwa tidak ada yang namanya tuhan.

    • Masalahnya, itu adalah klaim yang tidak bisa dibuktikan. Tidak ada orang yang beanr benar mati bisa diverifikasi bahwa tuhan dan surga neraka itu ada. lagipula, kenapa harus nunggu mati jika tuhan memang maha kuasa untuk membuktikan keberadaannya?

      Sebagai manusia yang memiliki kecerdasan, tidak selayaknya kita mempercayai suatu hal begitu saja tanpa bukti objektif. Terlalu banyak agama dan tuhan yang dikenal manusia, tidak mungkin semuanya benar. Tapi mungkin saja semuanya salah. Dan semakin kita jeli mengobservasi secara objektif, semakin terlihat bahwa agama hanyalah urusan kebutaan nalar kritis bertemu politik.

      • masalahnya para ateis itulah yang bodoh.. adakah yang percya jika pesawat terbang dapat terbentuk dari sebongkah besi yng tertiup angin tanp
        ada yang merancangnya?.. maka manusia dangan segala sistem tubuh yang jauh lebih rumit bagai mana dia bisa terbentuk. mungkinkah sekumpulan sel yg tidak punya otak dapat membentuk jaringan yg kompleks sebgai mana sekumpulan orng yng buta, tuli dan bisu mampu membangun gedung bertingkat.

  15. Klw lah benar menurut atheis bahwa roh itu tiada, itu karena ilmu pengetahuan akal fikiran dan logika ngk akan mampu mencapai Tuhannya. Satu contoh adakah dokter atw org pintar atheis yg dapat menciptakan darah…..coba gambarkan rasa sakit jika sesuatu milik anda yg sangat berharga hilang dan tak kembali.

  16. ini kata guru gue, contoh simpel adanya Tuhan (gue islam) (karena dengan percaya adanya tuhan barulah akan percaya dengan adanya ruh),
    ada yang bisa jelasin kenapa kita punya 2 mata untuk melihat, 1 hidung dengan 2 lubang untuk menyium wangi dan 1 mulut yang didalamnya dilengkapi gigi dan lidah yang memiliki funngsinya masing” dan 2 buah kuping untuk mendengar, semua anggota tubuh terletak sangat indah bukan? seakan” seperti ada yang mengatur letaknya masing”, dengan bukti tidak ada mata di perut, kuping di tangan, dan mulut di dengkul, padahal mereka hanya berasal dari sel sperma dan sel telur yang bahwa kalau anda teliti tak ada yang menyebabkan bagaimana terletaknya hidung diatas mulut dan sebagainya. dan masih banyak faktanya gan,
    (penelitian udah ngakuin kok kalo tuhan itu ada dan nyata gan)

    mengapa bisa begitu?, tuhannlah sang maha pelukis keindahan alam semesta wajah lo pun dilukis olehnya gan,
    lo harusnya ituh terima kasih gan bukannya ga percaya tuhan dan ga percaya akan ruh yang dia tiupkan buat dirilo masing”, pliss seengaknya kalo lo atheis coba buat pelajarin agama” gan, tanpa tau kita ga akan tau gan, dan pliss, seengaknya unjukin rasa terimakasih lo gan terhadap pencipta lo, oke salam damai ye, gue cuma mau nyampain aja, terserah lo mau apain gue

  17. Masyaallah Allah hanya Itu komentarts saya kalau a dah ditutup Allah hidayah ada saja alasan ente terus koordinasien saraf otak panca Indra apa terjadi begitu saja pikir to cb belajar kedokteran anda akan takjub astagfirullah setan memang Pinter nyesatkan orang

  18. Intinya ABAM sendiri masih meragukan pengakuannya. Jawaban dan pendapat kita hanya akan semakin menguatkan pendiriannya. Jadi berhati-hatilah dalam memberikan jawaban. Atau jangan merambahnya sama sekali. Jawaban mereka tanpa kita sadari bisa menggoyahkan ke Imanan kita dengan segala argumen2 mereka. Apalagi jawaban kita diiringi kebencian dan kemarahan. Salam..

  19. manusia kalo tanpa roh itu berarti sama dengan motor salah satu satu contohnya. Motor kalo udh turun mesin atau mati total masih bisa diganti mesin2 seluruhnya dengan mesin yang baru. Nah gua tanya ke lo yg atheist kalo manusia yg udh mati total apakah masih bisa dihidupkan lagi seperti motor yg mati total tadi dengan diganti organ2 dan segala isi daleman tubuhnya -termasuk darah- denganyg baru sehingga tuh manusia bisa hidup kembali?

  20. “Salah satu peran roh yang paling fatal, yaitu pembentuk kepribadian, pada kenyataannya sangat dipengaruhi oleh otak (selain karena gen dan lingkungan). Contoh yang paling mudah adalah melihat pasien yang mengalami brain damage (entah karena kecelakaan atau disorder). Ketika bagian tertentu otaknya mengalami kerusakan/perubahan, ada kemungkinan kepribadian orang tersebut juga berubah.”

    Selama semua kerusakan bisa diperbaiki oleh RUH, manusia masih akan tetap hidup. Bagian drain damage yang rusak bukanlah bagian yang sangat Vital yang mengontrol organ Vital manusia, bisa jadi yang rusak hanya bagian otak yang mendukung sensor syaraf motorik. Bukan yang mempengaruhi kinerja jantung, hati, ginjal de el el…

    apa ilmu kedokteran sudah tahu mana bagian otak yang mempengaruhi fungsi kerja jantung, ginjal, hati, pankreas de el el…? Kalau bukan Otak yang menggerakkan berarti siapa kalau bukan ruh?

    Siapa yang menolak ginjal cangkokan? Siapa yang mendeteksi bahwa ginjal itu bukan milik satu tubuh tertentu hingga bisa ditolak oleh tubuh?

    Kesadaran seseorang berubah karena kecelakaan atau birth defect bukan karena RUHnya. Tapi karena otaknya atau bahkan DNA defect. RUH masih menjalankan fungsinya untuk memperbaiki tubuh.

    Kalau orang lumpuh yang rusak system syarafnya yang terhubung ke otak, tapi penggerak organ vitalnya masih jalan, RUHnya masih bekerja.

    Kalau ruhnya gak bekerja lagi matilah dia.

    Dalam Islam perlu diketahui saat RUH memasuki tubuh ADAM tidak sebentar loh. Melalui RUH, Pencipta Alam semesta dan isinya ini membuat tubuh manusia bisa hidup. RUH yang mengkondisikan agar dirinya bisa berada di dalam tubuh manusia hingga manusia punya kesadaran yang didapat melalui bantuan otaknya juga.

    Trus Siapa yang menciptakan RUH? Ya Pencipta Alam Semesta dan semua isinya lah…

    Begini Saja. Cloning manusia sudah bisa dilakukan di Bumi ini. Klaim para ilmuan merekan bisa menciptakan manusia. Tapi keadaan sebenarnya mereka hanya menciptakan suatu alat yang menyerupai RAHIM, hingga bisa mensupport embrio tumbuh.

    Kelemahannya adalah…

    Bisakah mereka menciptakan saya sebagai manusia dewasa dengan kesadaran seperti saya dan ingatan seperti saya juga? Jawabannya Tidak.

    Jika mereka mengkloning saya dan membesarkan saya dilingkungan para SETAN kloning saya itu akan jadi pemuja SETAN.

    Begitulah kira kira peran RUH dalam tubuh manusia.

  21. Sebagaimana dijelaskan artikel diatas, hidup adalah hasil kerjasama yang amat kompleks dan rumit antara seluruh organ organyang ada didalam tubuh. Pertanyaannya adalah bagaimana mungkin mekanisme yang amat rumit itu ada tanpa ada perancang dan penciptanya. Evolusi? Jikapun benar evolusi bagai mana evolusi yang hanya hukum alam merancang mekanisme itu?

    Kalaupun anda punya penjelasannya, pasti penjelasannya amatlah rumit. Pertanyaannya bagaimana mungkin sesuatu yang amat rumit itu terjadi tanpa ada yang merancang nya?

  22. Pikirkan sebuah rumah. Rumah itu ada karena “kerjasama” antar bagian yang menyusunnya. Sekarang mari kita pikirkan jika bagian – bagian yang menyusun rumah itu lepas satu sama lain karena suatu sebab, masih adakah yang tadi kita sebut rumah itu?
    Demikianlah “roh”, “jiwa”, “aku” dan semua yang menunjukkan eksistensi diri sesungguhnya tidak ada. Kosong , hanya sebuah ilusi!

Tinggalkan Balasan ke ryan Batalkan balasan